Barcelona Raih Copa del Ray

|

Barcelona Raih Copa del Ray, Penantian 25 TahunBarcelona memenangkan perebutan gelar Copa del Ray, atau Spanyol Cup, setelah malam ini, Kamis (14/5) pagi, mengalahkan Athletico Bilbao, dengan skor mantap 4 – 1. Bermain di kandang Athletico Bilbao, stadion Mestalla, Barcelona kalah terlebih dulu.

Gol Athletico Bilbao dicetak oleh Toquero mana menit ke-9. Barcelona yang tampil menyerang tak mau kalah, setelah gawangnya kemasukan bola. Pada menit ke-32, giliran pemain belakang Barcelona, Yaya Toure, yang berhasil menjebloskan bola ke gawang Bilbao. Kedudukan 1 – 1 membawa Barcelona semakin segar dalam permainan. Namun sampai babak pertama berakhir kedudukan tetap imbang 1 – 1.

Pada babak kedua, menit ke-55, giliran striker produktif Lionel Messi berhasil menembus gawang Bilbao. Sedangkan dua gol Barcelona yang lain, dicetak oleh Bojan Krkic pada menit ke-58 dan oleh Xavi Hernandez pada menit ke-64.

Dengan kemenangan ini, Bercelona berhak membawa tropi Copa del Ray, yaitu kompetisi Spanyol Cup, yang diadakan oleh asosiasi sepakbola Spanyol.

Ini sekaligus menembus kekalahan 25 tahun lalu, ketika Barcelona ditundukkan oleh Athletico Bilbao 0 – 1 pada final kompetisi yang sama. Kala itu, Barcelona masih diperkuat oleh bintang sepakbola, Diego Maradona. Sehingga pertandingan malam ini, seakan merupakan ulangan dari pertandingan 25 tahun lalu.

Barcelona sendiri sudah 33 kali masuk ke pertandingan final dalam kompetisi ini, dan telah 24 kali memenangkan Copa del Ray. Namun pengulangan bertemu di final dengan Athletico Madrid kembali, baru malam ini keempatan itu terulang kembali.

0 komentar:

Shalat Time


 

©2009 yazid corner | Template Blue by TNB